Cara Kerja Antivirus


Cara Kerja Antivirus

Selamat malam! Kali ini saya akan share tentang Cara Kerja Antivirus yang notabennya sebuah software yang menangani ancaman pada sebuah PC. Silahkan disimak yah!

Apa Itu Antivirus


    Antivirus adalah sebuah program yang mengamankan, mendeteksi, dan menghapus virus. Program ini menentukan apakah sebuah sistem atau berkas yang ada pada komputer, telah terinfeksi sebuah virus atau tidak. Saat ini, antivirus tidak hanya mengamankan sebuah sistem komputer dari virus, banyak antivirus yang sudah menawarkan perlindungan dari Spyware, Malware, dan sejenisnya. Bahkan saat ini antivirus sudah dilengkapi oleh firewall untuk mencegah hacker dan spam email.

    Cara Kerja Antivirus

    Cara Kerja Antivirus


      1. Pendeteksian melalui Virus Database Signature, cara ini merupakan cara antivirus tradisional bekerja. Cara kerjanya sebuah antivirus akan mencari tanda - tanda virus dengan menggunakan sebagian kode dari virus yang ada di database seperti jenis, ukuran, daya rusak dan beberapa kategori lainnya. Keunggulan dari cara ini adalah kecepatan dalam penanganan karena data yang virus yang sudah dicantumkan dalam database oleh vendor antivirus tersebut. Namun kelemahannya adalah jika ada virus yang belum tercantum dalam database, maka virus tersebut tidak akan terdeteksi.
      2. Pendeteksian dengan melihat cara virus bekerja, cara ini merupakan metode baru yang diadaptasi dari teknologi yang diterapkan dalam Intrusion Detection System (IDS).  Cara ini menggunakan kebijakan yang harus diterapkan untuk mendeteksi sebuah virus.  Jika ada sebuah program yang berjalan dengan tidak wajar menurut kebijakan, seperti sebuah program yang mengakses sebuah address book kemudian mencoba mengirimkan email secara masal , maka antivirus akan menghentikan proses program tersebut. Keuntungan dalam penggunaan metode ini adalah saat ada virus baru yang tidak dikenali atau tidak tercantum pada database, antivirus dapat melakukan tindakan secepatnya. Namun metode ini juga memiliki kelemahan yaitu saat sebuah konfigurasi terlalu kuat, maka antivirus dapat membuat alarm palsu (False Alarm), dan jika konfigurasi terlalu lemah, maka virus tidak akan terdeteksi dan akan berkembang pada sistem komputer (False Positive).

        Cara Kerja Antivirus

        (Referensi Wikipedia.)

        Antivirus Tool


          1. Windows Defender.
          2. AVG Antivirus (www.free.avg.com).
          3. BitDefender (www.bitdefender.com).
          4. Kaspersky Anti-Virus (www.kaspersky.com).
          5. Norton AniVirus (www.symantec.com).
          6. F-Secure Anti-Virus (www.f-secure.com).
          7. McAfee AntiVirus Plus (www.home.mcafee.com).
          8. avast! Pro Antivirus (www.avast.com).
          9. ESET Smart Security (www.eset.com).
          10. Total Defense Internet Security Suite (www.totaldefense.com).

          - Terima Kasih -

          0 Response to "Cara Kerja Antivirus"

          Posting Komentar

          Iklan Atas Artikel

          Iklan Tengah Artikel 1

          Iklan Tengah Artikel 2

          Iklan Bawah Artikel